Pernah membaca atau melihat tontonan yang bercerita tentang seseorang yang sedang berjalan kemudian terjatuh karena terpeleset kulit pisang? Biasanya sih cerita seperti itu ada dalam bacaan atau tontonan komedi. Tapi, kejadian itu sangat mungkin terjadi di dunia nyata. Gegara kecerobohan seseorang dalam membuang sampah, menjadi celaka untuk orang lain.

Gambar dari https://goo.gl/images/MsBqGt

Sebetulnya saya ingin mengajak pembaca melihat sikap atau tindakan kecil yang tidak disadari, dan ternyata bisa menjadi hal buruk bagi orang lain. Kalau tidak salah, saya pernah mendengar ceramahnya Aa Gym tentang ini. Inti ceramah yang saya ingat, Beliau menyampaikan, jangan-jangan kita tidak sadar bahwa kita telah berbuat dzalim kepada orang lain. Hiii ... dzalim lho ....

Seperti contoh di atas, kadang kita tidak sadar, sampah yang kita buang bisa membahayakan atau membuat orang lain susah atau merasa tidak nyaman. 
Contoh lainnya, perkataan yang kurang terkontrol atau tidak berhati-hati dalam berkata terutama saat sedang bercanda, seringkali tanpa disadari merugikan atau melukai orang lain.

Aduuuh ... repot dong kalau begitu. Tidak juga sebenarnya. Bukan berarti kita menjadi terbebani dalam bersikap dan bertindak. Kuncinya adalah disiplin menurut saya. Disiplin dalam sikap, perkataan, dan perbuatan. Yang saya maksud adalah sesuai dengan tempat, waktu, dan tujuan, tidak berlebihan.
Contohnya pada kasus kulit pisang, jika kulit pisang dibuang pada tempat yang semestinya, maka kemungkinan buruk di atas akan berkurang. Pun bila kita berkata efektif dan efisien, maka kemungkinan hati yang tersinggung atau tersakiti akan minimal. Jadi cukup menempatkan sesuatu sesuai porsinya.

Hal yang tidak kalah penting adalah niat. Ketika sudah berusaha menempatkan sesuatu sesuai porsinya, jangan lupa untuk berniat agar tidak membebani atau mendzalimi orang lain. Menurut saya sih, kalau kita meniatkan seperti itu, akan menjadi nilai lebih untuk kita. Karena di dalam surah Az Zalzalah: 7 disebutkan "barangsiapa melakukan kebaikan sebesar dzarrah maka ia akan melihat balasannya." 

Jadi, jangan anggap remeh tindakan atau sikap kita yang tampak kecil, berhati-hati dengan menempatkannya pada porsi dan posisinya, serta janganlah lupa berniat untuk menghindari kedzaliman kepada orang lain saat melakukannya. 

Wallahu a'lam bish shawab.

#pengingatdiri
#onedayonepost
#ODOPbatch5

0 comments:

Post a Comment

 
Diary Guru © 2016 | Contact Us +6281567814148 | Order Template di Sangpengajar
Top